Masih ingat ketika terjadi pengeboman di Cirebon,solo,dan bali ? Tentulah kita tidak bisa melupakannya karena mengguncang semua masyarakat Indonesia. Apalagi kita lihat banyak warga asing maupun Indonesia yang meninggal akibat kejadian laknat tersebut.Mungkin bagi kelompok-kelompok yang melakukan pengeboman tersebut menanggap bahwa yang mereka lakukan itu sebagai jihad.
Mungkin pertanyaan dari kita apakah itu merupakan jihad menurut islam ??baiklah saya akan mejawabnya berdasarkan berbagai pandangan. kebanyakan orang keliru tentang makna jihad.Jihad bukan hanya perang saja tapi jihad yang sesunggunya terdapat dalam surat al-ankabut : 69, yang artinya:dan orang-orang yang berjihad(bersungguh-sungguh)untuk mencari keridhaan kami,benar-benar akan kami tunjukkan kepada mereka jalan-jalan kami dan sesungguhnya allah bersama-sama orang baik.
perang dibolehkan dalam islam apabila:
1.karena dianiaya
2. diusir dari kampung mereka
Menurut seorang ulama terkenal yaitu Syarif Ali Muhammad Al- Jurjani dalam kitabnya AT-TA’RIFAT menjelaskan bahwa jihad itu adalah mengajak seseorang kepada jalan kebaikan.dalam kesimpulannya sudah jelas, pelaku bom yang marak di indonesia ini bukan jihad tp hanya untuk mengadu domba islam dan memecah belah islam karena sudah jelas bahwa islam itu agama yang rahmatan lil alamin atau agama yang memberikan rahmat atau kedamaian bagi seluruh alam.
Saya berharap kepada semua agama di Indonesia,tidak menganggap islam sebagai agama teroris dan agama yang suka kepada kekerasan. Dan saya berharap semua agama di Indonesia tersebut tidak terpengaruh dengan adanya bom tersebut agar persatuan dan kesatuan di Indonesia dapat terjaga.